Lumpia
Lumpia |
Bahan-bahan :
- 15 lembar kulit lumpia
- 200 gr daging ayam, giling/cincang halus
- 100 gr wortel, potong korek api
- 1 butir telur, kocok lepas
- 4 helai sayur kol, iris-iris
- 2 batang daun bawang, iris-ris
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 2 siung bawang merah, haluskan
- merica bubuk secukupya
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
- minyak untuk menggoreng
Cara memasak:
- Panaskan sedikit minyak, kemudian masukkan telur dan buatlah seperti orak-arik telur.
- Masukkan bawang putih dan bawang merah halus, tumis hingga harum.
- Masukkan ayam giling, aduk hingga berubah warna.
- Masukkan kol, wortel, daun bawang kemudan tambahkan garam, merica dan gula pasir secukupnya, masak hingga matang, angkat dan dinginkan.
- Siapkan 1 lembar kulit lumpia, ambil sedikit isian dia atas kulit lumpia ,kemudian di bungkus isian tadi dengan kulit lumpia tersebut.
- Agar kulit lumpia tidak lepas saat digoreng, gunakan putih telur untuk merekatkan ujung kulit lumpia. lakukan hingga bahan habis.
- Panaskan minyak yang agak banyak, goreng lumpia hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan.
Gambar diambil dari sumber : http://media.viva.co.id