Fu Yung Hai Kepiting
Resep Fu Yung Hai - Dulu waktu kecil saya mengira Fu Yung Hai itu makanan dari burung puyuh yang digoreng, ternyata jauh sekali dari yang saya bayangkan,hehe... namanya juga masih anak-anak. Makanan ini banyak dijual di rumah-rumah makan Chinese / peranakan. Bahkan sekarang warung-warung tenda pinggir jalan pun banyak yang menjajakan makanan ini. Berikut ini Dapur Cobek.com berbagi resep Fu Yung Hai, silahkan dicoba....
Bahan-bahan:
- 3 butir telur
- 50 gr daging kepiting
- 50 gram rebung , rajang tipis, rebus dahulu
- 1 buah wortel ukuran kecil, rajang tipis
- 1 helai daun kol,rajang tipis
- 1 batang daun bawang, rajang tipis
- 2 sdm tepung terigu
- 1 siung bawang putih, cincang halus
- gram secukupnya
- merica secukupnya
- minyak untuk menggoreng
Bahan Saos:
- 1 siung bawng putih
- 3 sdm saus tomat
- 2 sdm saus sambal
- 1 sdt kecap inggris
- 1 sdm minyak
- 1 sdm tepung maizena, encerkan
- 100 ml air ( secukupnya )
- kacang polong, rebus dahulu
- garam secukupnya
- merica secukupnya
- gula pasir secukupnya
Cara memasak:
- Kocok telur, masukkan semua bahan Fu Yung Hai. Aduk hingga merata.
- Panaskan minyak, goreng adonan Fu Yung Hai hingga satu sisinya kecoklatan, Kemudian balik dan masak hingga kecoklatan dan bagian dalam harus dipastikan sudah matang.
- Untuk membuat Sausnya, Panaskan minyak , tumis bawang putih cincang hingga layu.
- Masukkan saus tomat, saus sambal dan kecap inggris.
- Masukkan air, masak hingga mendidih.
- Masukkan garam , merica dan gula secukupnya. Kemudian masukkan kacang polong yang sudah direbus.
- Terakhir masukkan larutan tepung maizena, aduk hingga mengental dan segera angkat.
- Siramkan pada Fu Yung Hai, dan segera hidangkan.
TAG:
- Resep Menu Buka Puasa
- Resep Menu Sahur
- Resep Menu Lebaran